Istilah-istilah dalam Microsoft Project
Menurut Madcoms dalam Kupas Tuntas Microsoft Project 2010 (2011), microsoft project merupakan software administrasi proyek yang dapat membantu dalam perencanaan, pengelolaan, pengawasan, dan pelaporan data dari suatu proyek.
Program ini sangat berguna untuk membuat perencanaan dan penjadwalan terhadap proyek yang mengalami keterlambatan bahkan pelaksanaan proyek dapat dipercepat dari durasi yang direncanakan sehingga akan dihasilkan suatu rencana proyek secara terperinci.
Menjelaskan Project di lapangan. (sumber: ecmag.com) |
Pada pengelolaannya microsoft project menggabungkan tiga metode penjadwalan yang telah dikenal dalam manajemen konstruksi antara lain Teknik Evaluasi dan Review Proyek (Project Evaluation and Review Technique – PERT), Metode Preseden Diagram (Precedence Diagram Method – PDM), dan Gant Chart.
Dalam mengoperasikan program ini berurutan dari tahap pemasukan data, editing, checking dan printing semua perintah pengoperasiannya dapat dilihat melalui menu bar, dengan input sederhana dan menghasilkan sebuah output.
Untuk membuat perencanaan dan penjadwalan proyek digunakan istilah-istilah dalam microsoft project, yaitu:
- Task adalah jenis item atau kegiatan atau pekerjaan dalam proyek.
- Duration merupakan lama waktu untuk menyelesaikan suatu pekerjaan, misalnya 1 jam, 3 hari, 2 bulan, dan sebagainya.
- Start adalah tanggal dimulainya suatu pekerjaan.
- Finish adalah tanggal akhir pekerjaan.
- Predecessor merupakan suatu hubungan antara satu pekerjaan dengan pekerjaan yang lain.
- Resources adalah sumber daya yang terlibat dalam proyek, baik sumber daya manusia maupun material.
- Cost biaya yang dipergunakan untuk menjalankan sebuah proyek.
- Gantt Chart adalah bentuk tampilan dari hasil kerja microsoft project dalam bentuk grafik batang horizontal 3 dimensi.
- Pert Chart adalah grafik pekerjaan dalam bentuk kotak atau biasa disebut node.
- Dalam node ini akan ditampilkan keterangan nama pekerjaan, start, finish, serta hubungan pekerjaan lain.
- Baseline adalah rancangan atau anggaran tetap proyek.
- Tracking adalah peninjauan hasil kerja proyek di lapangan dengan rencana semula dalam microsoft project.
- Milestone adalah pekerjaan dengan durasi 0 yang digunakan sebagai pekerjaan keterangan.
Demikian, pembahasan tentang Istilah yang ada dalam Aplikasi Microsoft Project. Semoga berguna bagi pembaca sekalian.
Posting Komentar untuk "Istilah-istilah dalam Microsoft Project"
Terima kasih sudah berkunjung.
Silahkan memberi Komentar, Kritik, dan Saran terkait postingan.
Jangan lupa dibagikan jika postingan ini bermanfaat.
Catatan:
1. Komentar dimoderasi dan tidak semuanya dipublikasi.
2. Komentar yang tidak relevan dan/atau terdapat link tidak akan dipublikasikan.
3. Centang kotak Notify me untuk mendapatkan notifikasi.